Menara Astra dan Anandamaya Residences mengadakan acara buka puasa bersama Anak Yatim

Selasa, 28 Mei 2019

Mendekati Idul Fitri tahun 2019 ini dan memanfaatkan momen Ramadhan, Menara Astra dan Anandamaya Residences mengadakan acara buka puasa bersama anak-anak yatim dari beberapa panti asuhan. Bertujuan untuk membangun hubungan dengan komunitas sekitar, bentuk CSR dari projek-projek Astra Property ini menunjukan komitmen perusahaan untuk berkontribusi meningkatkan kehidupan stakeholdersnya.   Rangkaian acara buka bersama tahun ini yaitu: Tausiah dari Ustadz, Marawis dari anak-anak yatim yang dilanjutkan dengan sholat dan berbuka puasa bersama. Berlokasi di Menara Astra lantai 3 tanggal 28 Mei 2o19. Acara Buka Bersama dihadiri pula oleh manajemen gedung Menara Astra dan beberapa perwakilan tenant.